Pengadilan Jatuhi Hukuman Penjara CEO dan 3 Pejabat Produsen Sirup Obat Batuk Mematikan

Avatar photo

- Pewarta

Rabu, 1 November 2023 - 23:52 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pengadilan Jatuhi Hukuman Penjara CEO dan 3 Pejabat Produsen Sirup Obat Batuk Mematikan

[ad_1]

Pengadilan di Kediri, Jawa Timur, Rabu (1/11) menjatuhkan hukuman penjara kepada CEO dan tiga petinggi perusahaan yang produk sirup obat batuknya dikaitkan dengan kematian lebih dari 200 anak-anak, karena melanggar UU keamanan obat, kata pengacara perusahaan tersebut.

Perusahaan Afi Farma dituduh memproduksi sirup obat batuk yang mengandung bahan beracun dalam jumlah berlebihan dan para jaksa mendakwa keempat orang itu karena “secara sadar tidak “menguji bahan-bahan itu, meskipun memiliki sarana dan tanggung jawab untuk melakukan hal tersebut, menurut surat dakwaan.

Pengacara perusahaan tersebut, Reza Wendra Prayogo, mengatakan mereka membantah melakukan kelalaian dan perusahaan sedang mempertimbangkan apakah akan mengajukan banding atas putusan itu

Para petinggi perusahaan itu, termasuk CEO Arief Prasetya Harahap, dijatuhi hukuman penjara dua tahun oleh pengadilan di Kediri, yang merupakan basis perusahaan tersebut.

Para jaksa, yang menuntut hukuman hingga sembilan tahun penjara bagi terdakwa, mengatakan, Afi Farma tidak menguji bahan-bahan yang dikirim pemasoknya dan malah mengandalkan sertifikat yang diberikan mereka terkait kualitas dan keamanan produk.

Reza mengatakan kepada Reuters pada Oktober lalu bahwa Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) tidak mengharuskan produsen obat melakukan pengujian bahan secara ketat.

Kasus ini muncul seiring dengan berkembangnya upaya di seluruh dunia untuk memperketat pengawasan rantai pasokan obat setelah gelombang keracunan yang terkait dengan sirup obat batuk terkontaminasi menewaskan puluhan anak-anak di berbagai negara seperti Gambia dan Uzbekistan. [uh/ab]

[ad_2]

Berita Terkait

Lesti Kejora dan Rizky Billar Sambut Kelahiran Anak Kedua di Brawijaya Hospital Duren Tiga
Taufiq Hermawan alias Altaf Vicko Jadi Tersangka, Selebgram Shahnaz Anindya Alami KDRT Psikis dari Suaminya
Kasus Siskaeee Dkk, Polda Metro Limpahkan Berkas 12 Orang Tersangka Produksi Film Porno ke Kejati DKI
Paus akan ke Indonesia, Singapura, Timor-Leste, Papua Nugini pada 2-13 September
Lindungi Remaja dan Lawan “Sextortion,” Instagram Buat Fitur Baru yang Kaburkan Konten “Telanjang”
Wadah Makanan Ramah Lingkungan Bantu Tekan Polusi Plastik
Gereja Katolik Portugal Setujui Kompensasi Korban Pelecehan Seksual
Protes di Swedia pasca Penembakan oleh Geng Remaja

Berita Terkait

Kamis, 6 Februari 2025 - 16:38 WIB

OMG Entertainment dan Yasmara Bawa Grease The Musical ke Jakarta: Produksi Teater Kelas Dunia

Jumat, 15 November 2024 - 19:09 WIB

Konser X.02 Hadirkan Irama Koplo dan Kebersamaan di Bekasi, Jangan Sampai Ketinggalan!

Rabu, 18 September 2024 - 15:43 WIB

Polisi Panggil Artis Nikita Mirzani Sebagai Pelapor dalam Kasus Dugaan Percabulan dan Aborsi Putrinya

Rabu, 11 September 2024 - 20:11 WIB

Pesta Semalam Minggu Vol.5: Tribute Didi Kempot Hadirkan Penampilan Mr. Jono & Joni, Sandy Ria Ervinna & Tiket Presale

Senin, 9 September 2024 - 00:19 WIB

Penampilan Spesial Yura Yunita dan Siti Nurhaliza Siap Hiasi Konser John Legend 6 Oktober Mendatang!

Sabtu, 7 September 2024 - 03:45 WIB

Konser John Legend di Sentul: Semua yang Perlu Kamu Ketahui Tentang Harga Tiket, Penjualan, dan Kategori Kursi

Selasa, 27 Agustus 2024 - 12:55 WIB

BNSP dan LSP Musik Indonesia Sertifikasi 37 Musisi, Termasuk Komponis dan Penyanyi Terkenal, dalam Acara Sertifikasikan Profesimu 2024

Minggu, 25 Agustus 2024 - 20:34 WIB

Bandung Siap Bergoyang di Now Playing Festival 2024: Hindia, Nadin Amizah, dan NDX AKA Meriahkan Panggung

Berita Terbaru