Naskah Skenario “Star Wars” Milik Harrison Ford Laku Terjual Rp 212,9 Juta

Avatar photo

- Pewarta

Minggu, 18 Februari 2024 - 10:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Naskah Skenario “Star Wars” Milik Harrison Ford Laku Terjual Rp 212,9 Juta

[ad_1]

Draf naskah skenario asli film “Star Wars” yang ditinggalkan oleh aktor Harrison Ford di sebuah apartemen di London, laku terjual dalam pelelangan di Inggris senilai 13.600 dolar Amerika atau sekitar 212,9 juta rupiah, pada Sabtu (17/2). Ford memerankan Han Solo dalam film itu.

Naskah skenario itu digunakan ketika Ford sedang syuting bagian pertama film serial epik yang awalnya berjudul “The Adventures of Luke Starkiller” di Studio Elstree di bagian utara Kota London.

Draf keempat dari naskah skenario itu, yang tertanggal 15 Maret 1976, diambil oleh seorang kolektor Austria ketika dilelang di Excalibur Auctions di Hertfordshire, utara London.

Ford meninggalkan naskahnya di flat di London yang dia sewa saat itu bersama dengan jadwal syuting dan surat dari agen atau teman. Jadwal syuting itu juga laku terjual senilai lebih dari $6.000 atau sekitar 93,9 juta rupiah dan surat dari teman atau agen hampir $225 atau 3,5 juta rupiah.

Pemilik apartemen yang menyewa properti itu menemukan barang-barang tersebut dan menyimpannya selama lebih dari 50 tahun.

Naskah skenario yang belum lengkap dan tidak terikat berisi revisi dan pengenalan Han Solo pada halaman 56.

Film yang dirilis pada 1977 melambungkan Ford ke ketenaran internasional dan ia membintangi sekuel “The Empire Strikes Back” (1980) dan “Return of the Jedi” (1983), sebelum mengambil peran lagi dalam “The Force Awakens” (2015).

“Meskipun salinan lain dari naskah skenario ini telah dipasarkan sebelumnya, penjualan ini merupakan rekor baru untuk naskah Star Walker, yang menunjukkan betapa tautan pribadi ke item tersebut begitu menarik bagi para penggemar Star Wars,” kata juru lelang Excalibur Auctions, Jonathan. Torode.

“Asal usulnya membuat mereka benar-benar unik. Kami berharap mereka akan dihargai oleh pemilik barunya seperti halnya pemilik sebelumnya.” [ft]

[ad_2]

Berita Terkait

Lesti Kejora dan Rizky Billar Sambut Kelahiran Anak Kedua di Brawijaya Hospital Duren Tiga
Taufiq Hermawan alias Altaf Vicko Jadi Tersangka, Selebgram Shahnaz Anindya Alami KDRT Psikis dari Suaminya
Kasus Siskaeee Dkk, Polda Metro Limpahkan Berkas 12 Orang Tersangka Produksi Film Porno ke Kejati DKI
Paus akan ke Indonesia, Singapura, Timor-Leste, Papua Nugini pada 2-13 September
Lindungi Remaja dan Lawan “Sextortion,” Instagram Buat Fitur Baru yang Kaburkan Konten “Telanjang”
Wadah Makanan Ramah Lingkungan Bantu Tekan Polusi Plastik
Gereja Katolik Portugal Setujui Kompensasi Korban Pelecehan Seksual
Protes di Swedia pasca Penembakan oleh Geng Remaja

Berita Terkait

Kamis, 6 Februari 2025 - 16:38 WIB

OMG Entertainment dan Yasmara Bawa Grease The Musical ke Jakarta: Produksi Teater Kelas Dunia

Jumat, 15 November 2024 - 19:09 WIB

Konser X.02 Hadirkan Irama Koplo dan Kebersamaan di Bekasi, Jangan Sampai Ketinggalan!

Rabu, 18 September 2024 - 15:43 WIB

Polisi Panggil Artis Nikita Mirzani Sebagai Pelapor dalam Kasus Dugaan Percabulan dan Aborsi Putrinya

Rabu, 11 September 2024 - 20:11 WIB

Pesta Semalam Minggu Vol.5: Tribute Didi Kempot Hadirkan Penampilan Mr. Jono & Joni, Sandy Ria Ervinna & Tiket Presale

Senin, 9 September 2024 - 00:19 WIB

Penampilan Spesial Yura Yunita dan Siti Nurhaliza Siap Hiasi Konser John Legend 6 Oktober Mendatang!

Sabtu, 7 September 2024 - 03:45 WIB

Konser John Legend di Sentul: Semua yang Perlu Kamu Ketahui Tentang Harga Tiket, Penjualan, dan Kategori Kursi

Selasa, 27 Agustus 2024 - 12:55 WIB

BNSP dan LSP Musik Indonesia Sertifikasi 37 Musisi, Termasuk Komponis dan Penyanyi Terkenal, dalam Acara Sertifikasikan Profesimu 2024

Minggu, 25 Agustus 2024 - 20:34 WIB

Bandung Siap Bergoyang di Now Playing Festival 2024: Hindia, Nadin Amizah, dan NDX AKA Meriahkan Panggung

Berita Terbaru