Iran Bebaskan Seluruh Warga Filipina yang Jadi Awak Kapal Tanker yang Disita

Avatar photo

- Pewarta

Rabu, 27 Maret 2024 - 21:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Iran Bebaskan Seluruh Warga Filipina yang Jadi Awak Kapal Tanker yang Disita

[ad_1]

Filipina, Rabu (27/3) mengatakan bahwa Iran telah membebaskan 18 warga Filipina yang menjadi awak kapal tanker minyak yang disita di Teluk Oman tiga bulan lalu.

Angkatan Laut Iran menyita kapal St.Nikolas milik Yunani, yang membawa 19 awak, di lepas pantai Oman, pada Januari. Satu-satunya awak yang berkewarganegaraan Yunani dibebaskan pada minggu berikutnya.

Teheran mulai membebaskan awak kapal asal Filipina secara bertahap pada akhir Januari setelah awak pengganti direkrut dari Rusia dan negara-negara lain, kata Wakil Menteri Luar Negeri Filipina Eduardo de Vega kepada AFP.
“Mereka bukan sandera… tapi mereka tidak diizinkan pergi tanpa pengganti,” kata de Vega tentang awak kapal asal Filipina tersebut.

Awak berkewarganegaraan Filipina yang terakhir kembali ke Manila minggu lalu, tambahnya.

Kapal berbendera Kepulauan Marshall itu membawa 145.000 ton minyak dari Irak dan menuju Turki ketika disita. Kapal ini berlabuh di sekitar pelabuhan Bandar Abbas di Iran.

Media pemerintah Iran mengatakan penyitaan itu sebagai pembalasan atas “pencurian” minyak Iran oleh Amerika Serikat dari kapal tanker yang sama, yang saat itu bernama Suez Rajan.

Sanksi AS yang melumpuhkan, yang diterapkan kembali setelah Washington menarik diri dari perjanjian nuklir penting pada tahun 2018, menargetkan penjualan minyak dan petrokimia Iran dalam upaya mengurangi ekspor energi Iran.

Manila saat ini masih mengupayakan pembebasan 17 warga Filipina yang disandera oleh kelompok Houthi Yaman yang didukung Iran pada bulan November setelah pemberontak menyita kapal mereka di Laut Merah.

Dalam insiden terpisah, dua awak kapal asal Filipina tewas dan tiga lainnya terluka dalam serangan rudal Houthi terhadap kapal mereka di Teluk Aden pada 6 Maret.

Kelompok Houthi mulai menyerang kapal-kapal di Teluk Aden dan Laut Merah pada November lalu, sebuah kampanye yang menurut mereka dimaksudkan untuk menandakan solidaritas terhadap warga Palestina di Gaza.

De Vega mengatakan Manila “terdorong oleh perkembangan seperti resolusi PBB yang menyerukan gencatan senjata di Gaza”. “Mudah-mudahan ada perdamaian di Timur Tengah dan Houthi membebaskan mereka (pelaut Filipina),” ujarnya. [ab/uh]

[ad_2]

Berita Terkait

Lesti Kejora dan Rizky Billar Sambut Kelahiran Anak Kedua di Brawijaya Hospital Duren Tiga
Taufiq Hermawan alias Altaf Vicko Jadi Tersangka, Selebgram Shahnaz Anindya Alami KDRT Psikis dari Suaminya
Kasus Siskaeee Dkk, Polda Metro Limpahkan Berkas 12 Orang Tersangka Produksi Film Porno ke Kejati DKI
Paus akan ke Indonesia, Singapura, Timor-Leste, Papua Nugini pada 2-13 September
Lindungi Remaja dan Lawan “Sextortion,” Instagram Buat Fitur Baru yang Kaburkan Konten “Telanjang”
Wadah Makanan Ramah Lingkungan Bantu Tekan Polusi Plastik
Gereja Katolik Portugal Setujui Kompensasi Korban Pelecehan Seksual
Protes di Swedia pasca Penembakan oleh Geng Remaja

Berita Terkait

Kamis, 6 Februari 2025 - 16:38 WIB

OMG Entertainment dan Yasmara Bawa Grease The Musical ke Jakarta: Produksi Teater Kelas Dunia

Jumat, 15 November 2024 - 19:09 WIB

Konser X.02 Hadirkan Irama Koplo dan Kebersamaan di Bekasi, Jangan Sampai Ketinggalan!

Rabu, 18 September 2024 - 15:43 WIB

Polisi Panggil Artis Nikita Mirzani Sebagai Pelapor dalam Kasus Dugaan Percabulan dan Aborsi Putrinya

Rabu, 11 September 2024 - 20:11 WIB

Pesta Semalam Minggu Vol.5: Tribute Didi Kempot Hadirkan Penampilan Mr. Jono & Joni, Sandy Ria Ervinna & Tiket Presale

Senin, 9 September 2024 - 00:19 WIB

Penampilan Spesial Yura Yunita dan Siti Nurhaliza Siap Hiasi Konser John Legend 6 Oktober Mendatang!

Sabtu, 7 September 2024 - 03:45 WIB

Konser John Legend di Sentul: Semua yang Perlu Kamu Ketahui Tentang Harga Tiket, Penjualan, dan Kategori Kursi

Selasa, 27 Agustus 2024 - 12:55 WIB

BNSP dan LSP Musik Indonesia Sertifikasi 37 Musisi, Termasuk Komponis dan Penyanyi Terkenal, dalam Acara Sertifikasikan Profesimu 2024

Minggu, 25 Agustus 2024 - 20:34 WIB

Bandung Siap Bergoyang di Now Playing Festival 2024: Hindia, Nadin Amizah, dan NDX AKA Meriahkan Panggung

Berita Terbaru